Temanggung (05/08/2024) – Diyah Setiya Rini, Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro Program Studi Administrasi Publik melakukan perancangan infografis persyaratan administrasi kependudukan dalam bentuk standing banner dan power point yang ditampilkan di Kantor Balai Desa Ngadirejo. Infografis ini dimaksudkan untuk memperbaiki sistem informasi mengenai persyaratan administrasi kependudukan di Desa Ngadirejo agar lebih mudah dipahami oleh masyarakat. Serah terima infografis pada perwakilan perangkat desa dilakukan pada Senin, 5 Agustus 2024.
Seperti diketahui bahwa administrasi kependudukan merupakan aspek fundamental dalam manajemen sebuah desa. Desa Ngadirejo saat ini telah menggunakan aplikasi Desa Permata dengan perangkat desa sebagai perantara dalam proses kepengurusan administrasi kependudukan. Untuk itu, diperlukan sebuah infografis terkait persyaratan kepengurusan administrasi kependudukan yang mudah dipahami oleh masyarakat.
“Saya sangat mengapresiasi inisiatif dan usaha dari mahasiswa KKN Undip dalam merancang infografis ini. Informasi yang jelas dan mudah dipahami seperti ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat kita. Harapannya juga pelayanan administrasi di Desa Ngadirejo ini menjadi lebih efisien.” Ujar Bapak Muhammad Anton Rifa’I selaku Sekretaris Desa Ngadirejo.
Program kerja ini dimulai dengan koordinasi bersama perangkat desa. Kemudian dilanjutkan dengan pengumpulan data-data yang diperlukan. Adapun beberapa informasi yang ditampilkan diantaranya persyaratan administrasi akta kelahiran, akta kematian, KTP elektronik, kartu keluarga, dan perpindahan.
Dengan adanya infografis mengenai persyaratan administrasi kependudukan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kewajibanya dalam pembaharuan data kependudukan. Kemudian diharapkan pula dapat menjadikan pelayanan publik di Desa Ngadirejo menjadi lebih efektif dan efisien.
Penulis: Diyah Setiya Rini
DPL:
- Dr. Dra. Susiana Purwantsari, M.Si
- Dr. Ir. Marry Christiyanto, M.P., IPM
- Pangi, S.T., M.T
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook